PENDAMPINGAN PENGELOLAAN USAHA GULA AREN DALAM MENINGKATKAN HARGA JUAL PRODUKSI UMKM DI DESA MARGOSARI KELURAHAN LIMBANGAN KABUPATEN KENDAL JAWA TENGAH

  • Teti Safari Institut Teknologi dan Bisnis Semarang
  • Yoto Yoto Institut Teknologi dan Bisnis Semarang
Keywords: Pengelolaan, Meningkatkan Harga Jual

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan dan menerapkan pendampingan yang dilakukan dalam pengelolaan untuk meningkatkan harga jual produksi UMKM di Desa Margosari Kelurahan Limbangan. Dilatarbelakangi bahwa pengusaha gula aren di Desa Margosari sebagai salah satu potensi lokal yang harus dikembangkan dan mampu memberikan peluang ekonomi masyarakat serta dapat dijadikan sebagai tempat pemanfaatan usaha gula aren terbanyak khususnya di Desa Margosari Kelurahan Limbangan Kabupaten Kendal.

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data primer dalam penelitian ini adalah pelaku usaha UMKM yang mempunyai usaha gula aren di Margosari Kelurahan Limbangan Kabupaten Kendal, sedangkan data sekunder diperoleh dari arsip dokumen pihak Kantor Desa Margosari Kelurahan Limbangan Kabupaten Kendal dan dokumen pelaku usaha gula aren beserta buku referensi lainnya. Dalam pengumpulan data peneliti menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Dan metode analisis data yang digunakan oleh peneliti yaitu metode analisis deskriptif.

Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa usaha yang dijalani oleh pelaku usaha gula aren di Desa Margosari Kelurahan Limbangan Kabupaten Kendal, pada umumnya sudah berjalan efektif dan bisa dikatakan berhasil yang sesuai dengan strategi pengelolaan usaha gula aren yang diterapkan untuk meningkatkan harga jual produksi UMKM. Dan dalam penerapan strategi yang dilakukan untuk pengelolaan dapat memberikan hasil positif bagi pelaku usaha gula aren yaitu dapat meningkatkan harga jual produk. Namun disamping keberhasilan sebuah usaha gula aren pasti ada kendala yang dihadapi diantaranya sulitnya menetapkan harga jual, belum terkendali laporan keuangan dan kurangnya alat-alat produksi gula aren.

Published
2023-12-31